Mantan Bupati Kabupaten Limapuluh Kota Periode 2021-2024 Bukber Dengan Jurnalis Luak Limapuluh

Mantan Bupati Kabupaten Limapuluh Kota periode 2021-2024 H. Safaruddin, SH, Dt. Bandaro Rajo buka bersama dengan jurnalis Luak Limapuluh, Jum’at (14/3/2025).

Kegiatan silatutahmi dan buka bersama dengan insan pers yang bertugas di Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota di kantor  Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Payakumbuh- Kabupaten Limapuluh Kota di Komplek Kantor Bupati Lama Jalan Jenderal Sudirman Kota Payakumbuh itu berlangsung penuh keakraban.

Ketua PWI Payakumbuh-Limapuluh Kota, Aspon Dedi selaku tuan rumah dalam kegiatan silaturahmi dan buka bersama tersebut menyampaikan ucapan terima kasih kepada mantan Bupati Safaruddin Dt. Bandaro Rajo atas terselenggaranya kegiatan silaturahmi dan berbuka bersama dengan jurnalis Luak Limapuluh pada puasa Ramadhan 1446 H tahun 2025 ini.

“Melalui kegiatan silaturahmi dan buka bersama dengan jurnalis Luak Limapuluh ini, tentunya semakin mempererat hubungan silaturahmi antara kawan kawan wartawan dengan Bapak Safaruddin Dt. Bandaro Rajo, ” ucap Aspon Dedi.

Pada kesempatam tersebut Aspon Dedi menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada Bapak Safaruddin Dt. Bandaro Rajo, karena selama menjabat Bupati hubungan kemitraan antara Pemerintah Daerah di bawah kepemimpinan Bapak Safaruddin Dt. Bandaro Rajo dengan awak media berjalan cukup baik.

”Peranan Pers sebagai pilar ke empat demokrasi selama kepemimpinan Bapak Safaruddin Dt. Bandaro Rajo sudah berjalan sangat baik,” pungkas Aspon Dedi.

Pada kesempatan tersebut mantan Bupati Safaruddin Dt. Bandaro Rajo berkesempatan menyampaikan permohonan maaf sekaligus ucapan pamitnya kepada para insan pers yang bertugas di daerah ini.

”Secara pribadi kami bersyukur telah dilaksanakannya kegiatan silaturahmi dan berbuka bersama dengan kawan-kawan wartawan Luak Limapuluh,” ucap Safaruddin

Menurutnya kegiatan ini adalah momentum untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus kesempatan untuk menyampaikan permohonan maaf.

“Kami menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat, para perantau dan termasuk kepada kawan-kawan media apabila selama kepemimpinan kami sebagai Bupati belum bisa memenuhi harapan semua pihak.” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *