Categories Artikel Events News

Gelar Aksi Peduli Palestina, Ribuan Masyarakat luak Lima Puluh Padati Tugu Adipura

Ribuan masyarakat kota Payakumbuh dan Lima Puluh Kota yang tergabung dalam Aliansi Bela Palestina dari berbagai sekolah, Pesantren, Masjid, dan unsur lainnya kembali turun ke jalan dalam rangka Aksi Peduli Palestina, Tasyakuran Kemenangan Gaza, Long March (Gor M Yamin-Tugu Adipura). Jumat, (21/02/2025) siang.

Aksi peduli ini merupakan bentuk rasa syukur atas tercapainya gencatan senjata di Palestina, sekaligus syukur atas tumbangnya rezim Basyar Asad di Suriah yang kini telah kembali ke pangkuan kaum muslimin.

Koordinator Lapangan (Koorlap) Aksi Peduli Palestina, Ust Siddieg Al-Minangkabawy menyampaikan ribuan masyarakat yang ikut dalam aksi peduli ini akan berjalan dimulai dari Gor M Yamin dan berakhir di Pusat Kota Tugu Adipura seperti kegiatan sebelumnya.

“Nantinya kita akan melakukan orasi mengenai kondisi Palestina sekarang dan sholat ashar berjamaah di dekat Tugu Adipura,” ujarnya.

Ia juga menyebutkan nantinya akan hadir beberapa tokoh diantaranya Buya Gusrizal Gazahar, Ust. Kamrianto, Ustad. Aulia Ardhi, Ust. Hannan Putra, Ust. Shobir, Ust. Desembri dan lainnya.

“Beliau nantinya juga akan berorasi dihadapan kita bersama, tidak hanya itu kami juga melakukan penggalangan dana untuk Palestina, nanti aka nada juga panitia yang masuk ke toko-toko untuk galang dana,” ucapnya.

Selama melakukan aksi peduli ini ribuan masyarakat membawa atribut seperti spanduk, bendera, serta berseragam dominan hitam dan putih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *