SudutPayakumbuh – Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi resmikan nama Lapangan Sepak Bola di Kawasan Batang Agam jadi Lapangan Kapten Tantawi.
Peresmian nama tersebut dilakukan pada Sabtu 10 September 2022 lalu dan sekaligus meresmikan Jalan Poliko di Kelurahan Tanjungpauh, Kecamatan Payakumbuh Barat.
Riza Falepi mengatakan lapangan sepak bola di Kota Payakumbuh dulunya berada di lahan kantor wali kota saat ini, namanya Lapangan Kapten Tantawi.
“Meski lokasinya kini telah berubah, tapi indentitasnya tidak dan jalan di depannya yang berada di tepi Batang Agam ini bernama Jalan Poliko,” kata Riza.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh anggota DPRD Alhudri, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Nofriwandi, Kepala Dinas Pendidikan Dasril, dan Ketua Askot PSSI Kota Payakumbuh Diki Engla Mardianto.
Ia berharap Lapangan Kapten Tantawi yang ada saat ini nantinya dapat terus dirawat dan dibiayai perawatannya melalui APBD.
“Kalau tidak dirawat, maka akan terbengkalai dan kita tentu ingin ini menjadikan Lapangan Kapten Tantawi ini sebagai kebanggaan kita, walaupun tak jadi wali kota lagi, saya nanti mau ikut nyumbang buat merawatnya,” ujar Wali Kota 2 periode ini.
Riza menceritakan bahwa dulu ketika lapangan sepak bola yang sering disebut lapangan Poliko, ia diingatkan oleh seseorang tokoh di Balai Jariang bernama Pak Tahar dan nama lapangan sepak bola itu adalah Lapangan Kapten Tantawi.
“Banyak orang belum kenal dengan Kapten Tantawi, saya minta dinas terkait buatkan narasi tentang beliau agar selalu dikenang orang Payakumbuh,” katanya.